Resep Membuat Kebab Sosis

Kebab Sosis

Selamat siang bund, car referensi masak yuk bund.
Simak yuk bund...

Bahan Utama Kebab Sosis

  • 2 sendok makan margarin
  • 150 gram jamur merang dengan ukuran sedang
  • 1 buah paprika merah atau hijau, potong dadu
  • 1 buah paprika kuning, potong dadu
  • 4 buah sosis berukuran sedang, potong menjadi 3 bagian
  • 1 buah bawang bombai, potong dadu

Bahan Saus Kebab Sosis

  • 1 sendok makan saus tomat
  • 1 sendok makan saus barbeque
  • 1 sendok makan saus Inggris
  • 1 sendok makan margarin cair
  • 2 sendok makan madu

Cara Membuat Kebab Sosis

  1. Siapkan wajan datar kemudian anda panaskan margarin. Setelah panas anda masukan jamur kemudian tumis sebentar saja hingga terlihat agak layu. kemudian Sisihkan.
  2. Ambil tusukan sate, lalu anda mulai susun bahan bahan antara lain jamur, paprika merah, paprika kuning, sosis, bawang bombai, paprika kuning, bawang bombai, dan paprika kuning ke tusukan satai. Atau anda bisa sesuiakan susunan sesuai dengan selera.
  3. Campurkan semua bahan saus dalam sebuah wadah.
  4. Setelah semua bahan habis disusun dalam tusukan, anda kemudian masukan dan rendam semua tuskan dalam campuran saus, dan biarkan selama 20 menit hingga meresap.
  5. Setelah 20 menit berlalu,kemudian anda ambil tusukan kebab anda dan panggang dengan menggunakan bara api. Jangan lupa untuk sesekali mengolesi kebab dengan bumbu, sampai matang. Jangan lupa juga untuk membolak-balikan tusukan agar matang merata.
  6. Setelah kebab matang sajikan selagi masih hangat.
Demikian tadi cara mudah membuat kebab sosis spesial nan lezat favorit keluarga. Menu ini sangat mudah dan pratis sekali untuk dicoba oleh bunda. Olahan kebab sosis sangat cocok untuk dijadikan kudapan saat santai dan berkumpul bersama keluarga bunda ketika berkumpul di rumah.
Selamat mencoba bunda...


   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Resep Membuat Kebab Sosis"

Post a Comment