Ca Sehat Jamur Sawi Telur


Selamat pagi, yuk di coba resep jamur sawi uenak lo....ini juga kesukaan admin. Tidak usah lama-lama di cobain siapa tau suka juga. Kita simak cara membuatnya...

Bahan-bahan

  • 1 buah sawi putih ukuran sedang, ambil bagian daunnya saja, iris 1 cm  (bagian batang samapai dengan bonggol saya simpan untuk membuat menu lain esok hari).
  • 50 g jamur kuping kering,kembangkan dengan menyiramnya air panas, diamkan +- 15 menit. Iris 1 cm memanjang.
  • 1 Butir telur.
  • 5 Siung bawang putih, kupas dan geprek kasar.
  • Secukupnya merica.
  • Secukupnya garam.
  • Secukupnya gula.
  • 2 sdm minyak goreng untuk menumis.

Langkah


    1. Jangan lupa cuci dengan air matang irisan sawi dan jamur yang akan dimasak.
    2. Panaskan minyak goreng pada wajan (saya menggunakan wajan teflon), masukkan bawang putih dan tumis hingga berbau harum.
    3. Masukkan irisan daun sawi, aduk rata dengan tumisan bawang putih. Biarkan sejenak hingga keluar air dari daun sawi. *Inilah mengapa saya tidak menggunakan bagian batang sawi. Sawi putih sejak daun hingga batangnya mengandung banyak air. Kali ini saya sedang ingin membuat ca semi kering.
    4. Tambahkan sedikit merica dan campurkan. Masukkan irisan jamur kuping, garam, gula, dan secukupnya merica (lagi). Aduk rata, biarkan hingga air meresap pada jamur.
    5. Pecahkan 1 butir telur di atas masakan, lalu campurkan rata. Jangan terlalu lama mencampur, akan membuat tekstur lembut.
    +
    • Selamat mencoba, semoga suka juga dan bermanfaat.
      +

      • +

        • +




















             


          DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

          0 Response to "Ca Sehat Jamur Sawi Telur"

          Post a Comment