Memasak Ikan Lele Bumbu Kacang Yang Lezat

Bumbu kacang, mungkin sebagian orang hanya memanfaatkan kacang sebagai bahan membuar rujak. Selain itu bumbu kacang biasanya digunakan untuk penyet tempe kukus, rasanya nikmat dan menarik. Begitu juga dengan ikan lele sambal kacang, pasti membuat selera makan anda nambah, karena sambal bumbu kacang enak jika dimakan sama ikan lele. Mungkin sebagian orang sudah pernah mencoba, dan aja juga yang tidak pernah mencoba masakan ikan lele sambal kacang. Bagi anda yang tidak pernah memakan ikan lele sambal kacang, anda bisa mencobanya, karena saya akan memberikan resepnya. Berikut ini Resep Masakan Ikan Lele Sambal Kacang.
lele bumbu kacang

Langkah awal anda harus menyiapkan bahan-bahanya, sedikit bahan yang anda butuhkan. Pertama siapkan ikan lele terlebih dahulu, bersihkan kotoran pada ikan lele  sampai bersih. Kemudian bisa anda belah menjadi dua, agar daging ikan matang saat digoreng.

Sebelum digoreng siapkan bumbunya terlebih dahulu :

- siapkan bawang putih,
- garam,
- ketumbar dan
- kunir secukupnya,

kemudian tumbuk sampai halus dan berikan sedikit air. Lalu celupkan ikan lele ke dalam bumbu. Setelah itu siapkan alat penggorengan yang sudah dikasih minyak goreng, biarkan minyak panas terlebih dahulu, kemudian goreng ikan lele yang sudah berbumbu, gorenglah sampai ikannya matang. Setelah ikan matangm anda bisa membuat sambal kacangnya.

Membuat sambal kacang memang mudah, tetapi bagi anda yang belum pernah membuat perhatikanlah langkah-langkah berikut :

- langkah awal siapkan kacang secukupnya,
- kemudian siapkan juga bawang putih dan cabai.
- Setelah itu goreng sampai matang, kemudian haluskan bumbu yang sudah digoreng dengan menambahkan - - garam, gula, dan micin, tumbuk sampai halus, beri sedikit air agar sambal kacangnya mudah dihaluskan, lalu - rasakan terlebih dahulu rasa sambalnya.

Jika sudah sedap penyetlah ikan lele yang sudah di goreng pada sambel kacang yang anda buat. Ikan lele sambal kacang siap disajikan.
Itulah Resep Masakan Ikan Lele Sambal Kacang, mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Anda bisa mencoba memasaknya untuk keluarga anda. Selamat mencoba, terimakasih



   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Memasak Ikan Lele Bumbu Kacang Yang Lezat"

Post a Comment