Membuat Wedang Ronde


Musim penghujan paling enak minum yang hangat-hangat, nah kali ini admin akan share cara membuat wedang ronde dirumah. Caranya mudah sekali, siapkan bahan dan langsung ikuti caranya :

Bahan ronde:

100 gr tepung ketan
100 ml air panas
pewarna kue merah dan pink atau sesuai selera
garam secukupnya
80 gr kacang tanah, kupas kulitnya dan sangrai
80 gr gula pasir
air untuk merebus ronde

Bahan kuah:

300 ml air
2 batang serai, memarkan
3 lembar daun jeruk, buang tulangnya
3 ruas jari jahe, potong tipis-tipis atau memarkan
150 gr gula merah, iris halus

Cara membuat:

- Isi ronde: kacang tanah dihaluskan dan campur dengan gula pasir, aduh dan sisihkan.
- Ronde: Campur tepung ketan dengan air panas, uleni hingga kalis. Buat adonan menjadi 3 bagian dan bisa diwarnai dengan 3 warna berbeda. Kemudian ambil sejumput kecil dan dimasukkan dengan isian ronde. Selagi menunggu adonan habis dibuat bulatan ronde, panaskan air untuk merebus ronde.
- Masukkan ronde ke dalam air rebusan hingga matang dan terapung.
- Kuah: Panaskan air dan rebus gula merah beserta batang serai, daun jeruk dan jahe. Masukkan ronde yang sudah matang ke dalam kuah.

Mudah kan? Nah jika ingin lebih lengkap, sobat bisa tambahkan kacang sangrai, kolang-kaling yang sudah direbus dan irisan agar-agar yang biasanya ada dalam wedang ronde. Silahkan dicoba!



   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to " Membuat Wedang Ronde "

Post a Comment