Cara Membuat Telur Asin Dengan Telur Ayam



Cara Membuat Telur Asin Dengan Telur Ayam

Bahan :

  • 1 bh ember
  • 1 l air
  • 500 g garam
  • 12 butir telur ayam
  • 4 buah batu bata(hancurkan hingga benar-benar lembut) bisa di ganti dengan abu gosok.


Cara membuat :


  1. Rendam telur dalam air selama 2 menit. Jika ada telur yang mengapung, buang saja, karena telur tidak bagus.
  2. Kemudian bersihkan telur hingga bersih. Hati-hati saat membersihkannya agar kulit telur tidak pecah atau retak.
  3. Anda bisa memilih untuk mengamplasnya atau tidak. Cara ini dilakukan agar garam dapat lebih mudah meresap karena pori-pori telur terbuka. Keringkan telur.
  4. Campurkan remukan bata yang sudah benar-benar halus/abu gosok dengan air. Aduk rata. Jangan sampai encer. Bentuk hingga seperti pasta.
  5. Masukkan garam. Aduk lagi. Anda bisa mengaduknya menggunakan tangan atau spatula.
  6. Lumuri telur dengan tanah sampai menggumpal seperti tanah liat atau batu. Kira-kira hingga ketebalan mencapai 3 cm.
  7. Masukkan dalam ember satu per satu.
  8. Taburi lagi telur yang sudah dilumuri tanah dengan batu bata lagi secukupnya.
  9. Diamkan selama 14 hari.
  10. Setelah proses selesai. Rebus telur dengan api kecil. Jangan sampai air mendidih agar tidak merusak telur. Rebus selama 1 jam.
  11. Bisa juga dengan cara dikukus dengan waktu yang sama.
  12. Telur asin siap disajikan.





   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Cara Membuat Telur Asin Dengan Telur Ayam"

Post a Comment