Cara Membuat Kue Almond London Coklat
Resep almond london dari bunda yannie lim lihat saja di bawah bunda. Oh ya kalau tidak ada tepung jagung atau maizena bisa diganti dengan tepung kanji, tepung jagung murah meriah bun, yang mahal itu kacangnya.Bahan:
- 250 gr mentega
- 125 gr gula halus
- 1 biji kuning telur
- 1 sdt esen vanila
- 50 gr badam atau mede halus
Bahan yang ditapis jadi satu:
- 200 gr tepung jagung
- 300 gr tepung terigu
- 1 sdm tepung beras
- 1 sdt baking powder
Bahan lain:
- 200 gr kacang badam atau mede goreng tanpa minyak
- 50 gr kacang badam atau mede cincang buat hiasan
Cara Membuat
- Kocok mentega dan gula, sampai mengembang.
- Masukkan telur dan esen vanila, kocok lagi.
- Masukkan badam halus lalu aduk.
- Masukkan campuran tepung, aduk dan uleni sampai tidak melekat di tangan.
- Ambil sedikit adonan, isi dengan 1 biji kacang dan bulat lonjongkan sampai habis.
- Oven dengan suhu 200 derajat celcius atau sekitar 20 menit.
- Coklat masakan secukupnya.
- Cairkan coklat, celupkan biskuit tadi yang sudah matang ke dalam coklat.
- Keluarkan dan letakkan dalam paper cup mini, beri kacang cincang diatas untuk hiasan.
- Siap untuk disajikan.
DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.
0 Response to " Cara Membuat Kue Almond London Coklat"
Post a Comment