Cara Membuat Sate Goreng Daging Kambing


Cara Membuat Sate Goreng Daging Kambing

Bahan

  • Daging kambing sebanyak 250 gram
  • Parutan buah nanas secukupnya untuk mengempukkan daging kambing
  • Cabai rawit sejumlah 5 buah
  • Tomat yang berwarna hijau sejumlah 3 buah
  • Bawang putih sejumlah 4 siung
  • Bawang merah sejumlah 10 siung
  • Kecap manis sebanyak 5 sendok makan
  • Minyak samin sebanyak 3 sendok makan, Anda dapat menggantinya dengan margarin jika tidak ada minyak samin
  • Air sejumlah 100 ml
  • Garam secukupnya
  • Lada halus secukupnya
  • Tomat berwarna merah sejumlah 2 buah
  • Kol sebanyak 100 gram

Bumbu kecapnya

  • Kemiri sejumlah 5 butir
  • Bawang putih sejumlah 5 siung
  • Daun jeruk sejumlah 5 lembar
  • Ketumbar sebanyak 2 sendok teh
  • Air secukupnya
  • Gula merah sebanyak 100 gram
  • Kecap manis sesuai selera
  • Asam Jawa secukupnya

Langkah

  1. Potong-potong daging kambing, lalu masukkan ke dalam nanas yang telah diparut halus. Biarkan terendam selama kurang lebih 5 menit.
  2. Buat bumbu sate dari campuran kemiri, bawang putih, daun jeruk, ketumbar, air, gula merah, kecap manis, dan asam Jawa.
  3. Balur bumbu sate tersebut pada permukaan daging kambing yang telah direndam parutan nanas tersebut. Kemudian sisihkan.
  4. Cincang halus bawang putih dan bawang merah. Kemudian tumis dengan menggunakan minyak samin yang telah dipanaskan sebelumnya.
  5. Setelah tercium aroma harum, masukkan cabai rawit dan tomat hijau yang telah diiris kasar. Aduk hingga rata.
  6. Masukkan daging kambing yang telah dibaluri bumbu sate tadi. Lanjutkan memasak hingga warna daging kambing berubah.
  7. Beri kecap manis dan aduk kembali.
  8. Tambahkan air sedikit-sedikit, lalu aduk lagi hingga bumbu meresap pada daging kambing.
  9. Setelah bumbu meresap, beri perasa seperti garam dan lada halus. Lalu cicipi rasanya. Jika telah sesuai dengan selera Anda, segera angkat dan sajikan pada piring saji.
  10. Iris tomat merah dan kol, lalu letakkan di atas piring saji berdampingan dengan Sate Goreng Kambing.
  11. Sate Goreng Kambing ini dapat disantap dengan nasi putih, ketupat, ataupun lontong. Untuk bahan pelengkapnya, Anda dapat pula menambahkan mentimun, cabai rawit, atau bahan lain sesuai selera Anda. Selamat mencoba.


   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Cara Membuat Sate Goreng Daging Kambing"

Post a Comment