Resep Gulai Ikan Nila

Resep gulai ikan nila juga enak dibuat gulai. Dengan bumbu lengkap dan rasa asam gurih serta segar cocok buat sajian makan siang. Gulai merupakan menu makanan berkuah yang segar apalaggi ketika dinikmati saat panas dan sedang musim penghujan seperti sekarang.

Dan untuk bahan yang akan kita bahasa kali ini adalah Ikan nila yang akan dihidangkan menjadi gulai. Ikan nila adalah salah satu jenis ikan yang banyak dibudidayakan oleh masyarakat Indonesia, oleh karena itu selain rasa dari ikan nila yang leyat dan emmpuk ini, tentunya bahan masakan yang satu ini mudah didapatkan dan tentunya juga ekonomis.

Dengan santapan gulai ikan nila kali ini tentunya membuat sipenikmatnya akan lahap untuk menyantapnya. Oleh karena itu ibu-ibu rumah tangga yang mempunyai permasalahan sikecil buah hati anda sukar untuk makan bisa mencoba menu yang satu ini untuk disajikan kepada sikecil buah hati anda.

Agar pembahasan kita kali ini tidak melebar kemana-mana alangkah baiknya kita langsung saja masuk pembahasan kita kali ini mengenai Cara Membuat Gulai Ikan Nila. Apa saja bahan yang diperlukan dan bagaimana cara mengolahnya. Silahkan disimak artikel ini sampai akhir.

Resep Gulai Ikan Nila

Bahan:


  • 1 ekor ikan nila merah


Halus:


  • 3 siung bawang putih
  • 6 siung bawang merah
  • 2 cm lengkuas
  • 1 cm kunyit
  • 3 butir kemiri

Pelengkap resep gulai ikan nila :


  • 6 lembar daun jeruk
  • 2 buah asam kandis
  • 20 lembar daun kemangi
  • 1 cm jahe
  • 1 batang serai
  • 1 lembar daun salam
  • 1 buah tomat, potong-potong
  • 100 g nanas, potong-potong
  • 1 sdt gula
  • 1 sdt garam
  • 500 ml santan
  • 4 butir cabe merah, potong-potong
  • 10 buah cabe rawit

Cara membuat resep gulai ikan nila :


  1. Siangi bersih ikan nila. Lumuri air jeruk nipis.
  2. Tumis bumbu halus sampai wangi.
  3. Tambahkan daun salam, serai, daun jeruk dan asam kandis.
  4. Masukkan gula, garam, dan gula.
  5. Tambahkan santan, irisan cabe merah dan cabe rawit dan didihkan.
  6. Masukkan ikan, lalu masak hingga ikan hampir lunak.
  7. Tambahkan irisan tomat, nanas, dan daun kemangi.
  8. Didihkan sebentar lalu angkat.
  9. Bagaimana cukup mudah bukan resep Gulai Ikan Nila untuk dipraktekkan dirumah? Semoga dengan menu masakan yang satu ini sikecil buah hati anda tidak sulit lagi untuk anda ajak menyantap menu masakan yang anda buat.


   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Resep Gulai Ikan Nila"

Post a Comment