SATE BANDENG KHAS BANTEN

Banten dan banyak ditemui di daerah Serang. Makanan olahan dari ikan bandeng ini diperkenalkan oleh juru masak kerajaan Banten pada abad ke 16 untuk menjamu para tamu kerajaan. Karena ikan bandeng memiliki banyak duri sehingga menyulitkan saat dikonsumsi, juru masak menyajikan ikan bandeng dengan cara yang berbeda agar dapat dikonsumsi tanpa harus kesulitan saat di makan, sehingga terciptalah sate bandeng dan masih populer hingga sekarang.

Sate bandeng Khas banten ini salah satu kuliner yang wajib untuk dinikmati.Rasa gurih daging bandeng yang diolah menggunakan santan kelapa yang dipadukan dengan sangrai biji ketumbar sungguh membuat Sate Bandeng Khas Banten ini semakin nikmat dan gurih di lidah penikmatnya.

Cara Membuat Sate Bandeng Khas Banten ini gampang-gampang susah, bagi orang awam dan tidak terbiasa akan kesulitan ketika harus menghancurkan daging bandeng dan mengeluarkan tulang belakangnya tanpa merusak kulit bandeng itu sendiri. mari kita simak Cara Membuat Sate Bandeng Khas Banten serta cara pengolahannya.

BERIKUT INI CARA MEMBUAT SATE BANDENG KHAS BANTEN:
 Bahan-bahan/bumbu-bumbu :

  • 2 ekor ikan bandeng ( masing- masing 600 gram)
  • 50 gram kelapa parut kasar, disangrai
  • 1/2 sendok teh garam
  • 1/2 sendok teh gula pasir
  • 1/2 sendok teh air asam
  • 2 butir telur, dikocok lepas
  • 100 ml santan dari 1/2 butir kelapa
  • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  • daun pisang untuk membungkus
  • bambu untuk penjepit


Bumbu Halus:

  • 3 buah cabai merah keriting
  • 1 sendok teh ketumbar
  • 1/4 sendok teh jintan
  • 1 cm jahe
  • 1 cm lengkuas
  • 2 cm kunyit, dibakar
  • 8 butir bawang merah
  • 4 siung bawang putih

Cara Pengolahan :


  1. Pukul-pukul ikan bandeng. Patahkan tulang ekornya. Keluarkan.
  2. Ambil 370 gram dagingnya dengan sendok.
  3. Sangrai daging bandeng hingga kering. Pisahkan durinya.
  4. Panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan daging bandeng, kelapa sangrai, garam, gula pasir, dan air asam. Aduk rata. Angkat.
  5. Masukkan telur dan santan. Aduk rata. Ambil sedikit adonan. Sisihkan. Bagi 2 bagian adonan.
  6. Masukkan masing-masing adonan ke dalam kulit bandeng. Bentuk kembali.
  7. Jepit bandeng dengan bumbu. Bungkus dengan daun pisang.
  8. Panggang sampai matang. Olesi sisa bumbu. Panggang lagi sambil dibolak-balik sampai matang.
  9. Untuk 8 potong


   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "SATE BANDENG KHAS BANTEN"

Post a Comment