Resep Mudah Donat Kentang Empuk nan Enak


Donat Kentang - Kue yang sangat populer di dunia. Donat ini merupakan kue yang digoreng, dibuat dari adonan tepung terigu, gula, telur, dan mentega.Donat memang sudah tidak asing lagi bagi kita. Ciri khas cemilan yang satu ini adalah bentuknya yang bulat dan mempunyai lubang di bagian tengahnya.
Donat pada umumnya terbuat dengan bahan dasar tepung terigu, tapi saat ini ada juga yang memberikan variasi lain, sesuai dengan kreatifitas si pembuatnya.Kue yang bisa dihiasi berbagai variasi toping choklat,gula halus,pondan,buah2an kaleng dan masih banyak lagi. ini sudah menjadi jajanan umum di Indonesia. Mulai dari warung kecil sampai mall megah pasti ada penjual makanan yang satu ini, mudah sekali menemukan makanan donat ini, tentunya dengan berbagai rasa, kualitas, dan harga yang berbeda.kali ini saya akan memberikan resep bagaimana cara membuat donat kentang yang empuk dan uenak .


Bahan    
  1. 500 gr Terigu protein tinggi (saya 400gr protein tinggi+100gr sedang)
  2. 100 gr gula pasir (saya blender sebentar)
  3. 4 btr kuning telur
  4. 200 gr kentang kukus, haluskan
  5. 50 gr susu bubuk (saya 1 sachet dancow bubuk)
  6. 11 gr ragi instant (1bks fermipan)
  7. 100 ml air dingin
  8. 80 gr mentega (saya pakai blueband)
  9. 1/4 sdt garam

Langkah              
  1. Siapkan wadah, campurkan tepung terigu, gula pasir, ragi instant, susu bubuk, kentang halus dan air
  2. Uleni hingga setengah kalis, baru tambahkan mentega dan garamnya
  3. Uleni kembali sampai kalis elastis
  4. Proofing dgn ditutup lap lembab yg bersih selama 1jam/hingga mengembang 2x lipat
  5. Kempeskan adonan, bagi2 dan bulatkan/cetak dgn cetakan donat(saya dibulatkan lalu digepengkan dgn tangan dan bagian tengahnya gunakan bagian atas spuit utk melubangi)
  6. Proofing kembali 30mnt
  7. Goreng donat, jika sudah mulai kuning keemasan bagian bawahnya balik donatnya. Sekali balik aja ya, jgn sering di balik2 nanti menyerap banyak minyak.
  8. Angkat donat jika sudah kuning keemasan, tiriskan
  9. Taburi gula donat, siap disantap..



   


DISCLAIMER: All wallpapers and backgrounds found here are believed to be in the "public domain". All of the images displayed are of unknown origin. We do not intend to infringe any legitimate intellectual right, artistic rights or copyright. If you are the rightful owner of any of the pictures/wallpapers posted here, and you do not want it to be displayed or if you require a suitable credit, then please contact us and we will immediately do whatever is needed either for the image to be removed or provide credit where it is due. All the content of this site are free of charge and therefore we do not gain any financial benefit from the display or downloads of any images/wallpaper.

0 Response to "Resep Mudah Donat Kentang Empuk nan Enak"

Post a Comment